Litu Being Mbak Titu

Pagi ini, kita makan pagi bareng. Me, Tumbe, Lituhayu, Miki and Mimi.

Sebelom Tumbe dateng, Litu sibuk suapin Miki dan Mimi (boneka Mickey Mouse dan Monyet). "Miki aaaak.... Mimi aaaaak..." lalu ada suara ibunya "kraup kraup kraup..". Untuk pertama kalinya denger Litu membahasakan dirinya sebagai Mbak Titu. "Siapa yang suapin Miki?" | "Mbak Titu adjaa.." Bihihihi.

Tumbe selesai mandi dan join sarapan, Lituhayu masih sibuk suapin Miki Mimi. Nggak disangka, di meja makan dia nunduk, sambil bilang:

"Tituhayu mau ikut kantoy adjaaa..."

dengan suara firm dan serius.

Ondemandee...

Langsung dibilangin "Kalo di kantoy Litu sama siapa? Kalo di rumah kan ada Uti, ada Abah, ada Bitik dan Botok (kura-kura), ada Pak Adi, ada Mbak Siti. Kalo di kantor sepi. Terus nggak ada makanan."

Lituhayu diem aja. Sisa pagi inipun nggak ada drama. Doi juga nggak ngambek.. Bahkan dadah-dadah dengan ceria pas mobil kita berangkat.

Entah sampai kapan dia bisa sepengertian ini.

I love you Mbak Titu :*

0 comments:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
 
The disclose diary of mine © 2012 | Designed by Rumah Dijual, in collaboration with Buy Dofollow Links! =) , Lastminutes and Ambien Side Effects